Monday, November 23, 2009

Imation Juga Punya SSD


Pasar solid state disk atau SSD upgrade kit beberapa bulan terakhir ini memang masih didominasi oleh Kingston. Namun, bukan berarti tidak ada pemain lain di sana. Pendatang baru di kancah ini adalah Imation.

Imation selama ini memang lebih dikenal sebagai pemasok media storage optikal. Namun, mereka juga berupaya untuk menjadi tenar di ajang SSD. Caranya adalah dengan mempermudah orang melakukan upgrade dari harddisk ke SSD.

Ini diwujudkannya melalui tawaran SSD Upgrade Kit yang dijanjikan akan membuat proses transisi itu sederhana. Menurut Imation, kit-nya memungkinkan pengguna menggunakan SSD sebagai drive USB eksternal. Yang perlu dicamkan, form factor di sini 2,5 inci.

M-Class SSD Upgrade Kit 2,5 Inci besutan Imation menyertakan kabel all-in-one dan solusi universal. Tidak perlu power adapter. Kit ini tersedia dalam kapasitas 64GB dan 128GB, dengan harga mulai dari 110,99 dollar AS untuk M-Class drive, dan 194,99 dollar AS untuk M-Class Upgrade Kit. (Kompas)

No comments:

Post a Comment