Monday, November 23, 2009

Harddisk eksternal dengan koneksi USB makin jamak kita jumpai. Namun yang ditawarkan Imation ini agak lain, karena juga mengusung fitur nirkabel. Ima


Model bisnis iTunes yang berhasil menjadi pundi-pundi pendapatan Apple mulai banyak pesaing. Setelah Nokia dengan layanan OVI Store, kini Sony pun berencana membangun layanan online sejenis.

Dalam wawancara di kantor pusat Sony, di Tokyo, Jepang, Jumat (20/11), pejabat eksekutif Sony mengatakan pihaknya akan meluncurkan layanan online yang menyediakan konten seperti musik atau film untuk bisa di-download ke televisi atau gadget tahun depan. Layanan tersebut juga menjadi muara dari kekuatan bisnis Sony yang membedakannya dengan para pesaingnya. Sony adalah perusahaan yang menggelar lini bisnis tergolong lengkap dari alat elektronika, game, film, dan musik. Sony tidak hanya membuat perangkat tapi juga bisa menghasilkan konten.

"Itulah bentuk kombinasi yang saya kira belum pernah ada di manapun," ujar Kazuo Hirai, wakil presiden Eksekutif Sony yang juga memimpin divisi game di perusahaan tersebut dilansir AP. Ia mengatakan layanan tersebut juga menjawab kebutuhan pelanggan sehingga tetap mendapat perhatian setiap kali membeli produk Sony. Oleh karenanya, ia pun tak memungkiri bahwa ke depan konten yang dihasilkan pengguna Sony justru yang akan memopulerkan layanan ini.

Layanan tersebut akan dibangun dengan fondasi layanan online PlayStation Network yang saat ini telah menarik 33 juta pengguna. Selama ini PlayStation Network menyediakan layanan download game dan kolaborasi antarpengguna PlayStation 3.

Sebelumnya, Sony akan memperkenalkan televisi baru yang menyediakan aplikasi yang bisa terhubung ke internet. Dengan adanya layanan online nantinya, pengalaman menikmati layanan multimedia lewat televisi akan semakin beragam.

Hal tersebut merupakan upaya konvergensi teknologi yang diusung chief executive officer Sony, Howard Stringer. Tujuan utamanya adalah bagaimana menyatukan antara keandalan televisi Bravia dengan konsol game PlayStation dan mendukung konten yang dihadilkan dari studio film dan label musik di bawah Sony. (Kompas)

No comments:

Post a Comment