Tuesday, October 23, 2012

Apple Rilis MacBook Pro 13 Inci dengan Layar Retina Display


Setelah merilis komputer jinjing MacBook Pro 15 inci dengan layar berteknologi Retina Display, kini Apple resmi memperkenalkan MacBook Pro 13 inci yang juga menggunakan Retina Display, Selasa (23/10/2012). Komputer ini tampil lebih tipis dan lebih ringan.

Dibandingkan generasi sebelumnya, MacBook Pro 13 inci Retina Display lebih tipis 20%. Untuk mengejar ketipisan, MacBook Pro 13 inci Retina Display tak lagi mengusung optical drive untuk membaca dan menulis kepingan CD.

Jika MacBook Pro 13 generasi sebelumnya (non-Retina Display) dibekali resolusi layar 1280 x 800pixel, maka MacBook Pro 13 inci Retina Display baru dibekali resolusi yang jauh lebih tinggi. Generasi baru ini punya resolusi 2.560 x 1.600 pixel, atau sama dengan resolusi layar MacBook Pro 15 inci Retina Display.

Teknologi Retina Display dari Apple ini membuat layar MacBook, iPad, dan iPhone terlihat lebihkinclong dibandingkan produk kompetitor. Terlebih, layar MacBook Pro 13 Retina Display punya kepadatan pixel sebesar 232 pixel per inci (ppi).

Selain itu, Apple juga memperbarui kamera depan yang kini beresolusi HD, mikrofon ganda, dan speaker stereo.
Untuk konektivitas, tersedia dua port Thunederbolt dan dua port USB 3.0. Tersedia pula portHDMI, pengisi daya baterai, jack audio 3,5mm, dan slot SD card.

Spesifikasi hardware


MacBook Pro 13 inci Retina Display tersedia dalam dua model, yang dibedakan berdasarkan spesifikasi perangkat keras (hardware).

Ada MacBook Pro 13 inci Retina Display yang menggunakan prosesor Intel Core i5 kecepatan 2,5GHz, RAM 8GB, dan media penyimpanan data Solid State Drive (SSD) 128GB. Model ini dihargai 1.699 dollar AS.

Model yang kedua dihargai 1.999 dollar AS. Model ini diperkuat dengan prosesor Intel Core i7 kecepatan 2,9GHz, RAM 8GB, dan SSD 256GB.

Kedua model di atas sama-sama menggunakan prosesor Intel Core i generasi ketiga, kode nama Ivy Bridge. Unit pemrosesan grafis MacBook Pro 13 inci Retina Display hanya ditopang oleh Intel HD Graphics 4000. Apple tidak memberi pilihan model yang menggunakan kartu grafis terpisah yang membuat kualitas grafis lebih bertenaga. (Kompas)

No comments:

Post a Comment