Friday, August 6, 2010
2011, Indonesia Kebanjiran Mobil Mewah Jepang
Tahun depan Indonesia dipastikan akan kebanjiran mobil-mobil mewah Jepang dengan kapasitas mesin di atas 3.000 cc. Keadaan ini didorong adanya perjanjian IJEPA (Indonesia Japan Economic Partnership Agreement).
Presiden Direktur NMI Takayuki Kimura menjelaskan, melalui perjanjian ini, maka pada 2011 seluruh ATPM (agen tunggal pemegang merek) di Indonesia akan mendapatkan hak istimewa berupa pengurangan tarif bea masuk impor dari 45 persen menjadi hanya 4 persen untuk seluruh mobil mewah dengan kapasitas mesin di atas 3.000 CC yang berasal dari Jepang.
“Inilah salah satu alasan kuat yang mendorong kami memasarkan New Nissan Elgrand Highway Star Premium dengan kapasitas mesin 3.500 CC di Indonesia. Dengan adanya IJEPA, harga New Nissan Elgrand menjadi lebih bersaing. Hak istimewa ini hanya diberikan kepada ATPM saja,” kata Kimura dalam rilisnya yang diterima okezone, Kamis (5/8/2010).
Tentunya ada persyaratan khusus untuk mendapatkan tarif IJEPA, yaitu suku cadang harus bersumber dari Jepang, konten suku cadang 40 persen dari Jepang dan harus menyerahkan COO/Certificate of Origin (sertifikat asli ATPM) dari IJEPA.
NMI berharap, dengan masuknya New Nissan Elgrand Highway Star ini, line-up Nissan yang dipasarkan di Indonesia semakin lengkap dengan pilihan tipe dan harga yang bervariasi sehingga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia yang beragam.
Rencana masuknya berbagai tipe line-up Nissan ke pasar Indonesia dalam waktu dekat adalah bagian dari usaha Nissan mencapai target pangsa pasar lebih dari 10 persen atau penjualan 90 ribu unit pada tahun 2013. Sejalan dengan itu, jaringan penjualan dan bengkel Nissan juga akan meningkat menjadi lebih dari 80 outlet di seluruh Indonesia dari 46 outlet saat ini. (Okezone)
Posted by
Susanto Sio
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment