Dalam ajang Nokia Connection 2010 yang digelar di Singapura, Nokia memamerkan beberapa ponsel cerdasnya kepada sejumlah media di Asia Pasifik. Tentu saja acara yang digelar satu hari penuh itu, N8 adalah salah satu yang paling memikat pengunjung.
Bertempat di Hotel Conrad Centennial, Singapura, kami berkesempatan menjajal N8 secara singkat. Kendati hanya quick review, kami sudah bisa merasakan kalau ponsel ini bisa menjadi pesaing tepat bagi ponsel layar sentuh lainnya.
Hal pertama yang dilihat adalah dari sisi desain, Nokia N8 tentu saja sangat futuristik sebagai ponsel layar sentuh. Jika kebanyakan smartphone full touchscreen kebanyakan mengandalkan model memanjang dan pipih, maka di N8 kami melihatkan gaya 'robotic' dengan cekungan di pinggirnya, walaupun memang terlihat agak sedikit kaku.
Layar di N8 memiliki ukuran 3,5 inci, dengan resolusi 640x360 pixels. Dengan ukuran tersebut memang sangat disayangkan, mengingat saat ini ponsel layar sentuh sudah didominasi dengan ukuran 4 inci. Untungnya kualitas gambar masih terbantu dengan format yang sangat bagus.
Dari semua fitur yang ditanamkan di handset ini, yang paling menonjol tentu saja kamera utama di N8. Bagaimana tidak, N8 merupakan ponsel di Nokia yang mempunyai resolusi paling tinggi, yaitu 12MP, dengan flash Xenon Flash.
Saat dijajal di dalam dan di luar ruangan, ponsel ini mampu menangkap dengan sempurna bahkan kalau bisa dibilang setara dengan kamera pocket.
Kemampuan resolusi 12MP semakin lengkap dengan kehadiran fitur yang mampu merekam video bergerak dengan HD720p. Saat kami mencobanya di out door, pada malam hari. Kualitas yang dihasilkan sangat bagus, noise mampu diredam walaupun tidak sempurna, dan yang paling penting ketika goyang merekam video tetap bisa diambil dengan stabil.
Hasil foto dan video selain dapat didokumentasikan juga mampu diedit menggunakan fitur edit video yang mudah digunakan. Sehingga hasilnya bisa pengguna langsung saksikan, apalagi dengan port HDMI yang tersedia semua video, film, dan foto bisa disaksikan melalui TV seolah-olah sedang memutar dari DVD Player.
Yang tak kalah menarik, fitur Web TV yang bisa membuat pengguna menyaksikan tayangan TV lokal tertentu dimanapun dan kapanpun. Tapi sayang, untuk Indonesia fitur ini masih belum bisa dinikmati.
Nah, ini yang istimewa dari N8 yaitu sistem operasinya. Perangkat genggam ini menjadi ponsel pertama yang memasangkan OS Symbian 3 yang merupakan generasi paling anyar dari OS Symbian. Dengan OS ini, pengguna bisa merasakan kelebihan-kelebihan fitur N8 yang secara maksimal.
Kehadiran ponsel ini sendiri diperkirakan akan masuk ke Indonesia pada kuartal ketiga 2010, dengan harga 390 euro belum termasuk pajak. Penasaran dengan N8? Nantikan saja kehadirannya di Indonesia. (okezone/Ketok)
Wednesday, June 16, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment