Sunday, April 25, 2010

Beijing Auto Show Kekuatan Industri Otomotif Kedua Asia





Selain Jepang, kekuatan industri otomotif dunia bertambah satu lagi di Asia, yakni China. Negeri berpenduduk terbesar di dunia itu mampu memalingkan pandangan pabrikan mobil dunia ke mereka. Ini terbukti melalui Beijing Auto Show (BAS) yang dibuka 23 April lalu untuk jurnalis. Sedangkan untuk umum dimulai 27 April-2 Mei 2010.

Event BAS hampir diikuti seluruh prinsipal mobil di dunia tumplek di ibukota Negeri Tirai Bambu tersebut. Hari ini, (25/4) pameran diperuntukkan bagi para pedagang.

Beberapa pabrikan lokal China, dengan bantuan partner asing terus meningkatkan kemampuan memproduksi mobil. Sebut saja beberapa merek yang sudah melebur di China antara lain, Volkswagen (VOWG), General Motors (GM.UL), dan Hyundai Motor menjadi yang terlaris di pasar mobil domestiknya.

Dengan penguatan kualitas dan harga yang lebih kompetitif, pabrikan lokal suatu hari akan bisa bersaing langsung tak hanya di negeri asalnya, tapi di pasar global. "Saya sama sekali tak meragukan itu. Ini mungkin butuh waktu. Tetapi kalau melihat pameran, banyak kemajuan yang telah terjadi," ujar CEO Nissan Motor Carlos Ghosn, seperti dilansir reuters (24/4/2010).

Beberapa merek lokal China, perlahan mulai membentuk kredibilitas. Mereka akan mampu memiliki teknologi baru seperti yang dilakukan Geely Automobile dalam mengakuisisi Volvo Cars dari Ford Motor Company.

President Mitsubishi Motors Osamu Masuko sepakat dengan ucapan Ghosn. Osamu mengaku baru saja melakukan uji coba terhadap salah satu produk BYD F6 sedan, dan terkesan dari produk tersebut.

"Untuk perusahan yang baru masuk dalam industri otomotif beberapa tahun saja, produk ini luar biasa. Dan mereka terus berlanjut dengan pengembangan model. Satu hari nanti, merek China pasti akan menjadi kompetitor sengit," papar Osamu.

Senada, Kepala Riset dan Pengembangan Toyota Motor Corp Takeshi Uchiyamada juga menyatakan, terlihat banyak perkembangan terjadi baik interior maupun eksterior pada produk yang ada di pameran.

"Ini memang cuma model untuk pameran, jadi saya masih belum tahu seperti apa rasanya mengemudikannya di kehidupan nyata. Tapi, dari tampilan memang jauh meningkat dari sebelum-sebelumnya," ujar Takeshi. (Kompas)

1 comment:

  1. Semoga industri otomotif Indonesia semakin berkembang dan tumbuh untuk menciptakan lapangan pekerjaan dan menghasilkan produk mobil keluarga ideal terbaik Indonesia

    ReplyDelete