Sunday, October 11, 2009
Nokia N900, Ponsel Baru Andalan Nokia
Beberapa waktu lalu Nokia mengumumkan tentang kehadiranponsel Linux pertamanya, N900. Beredar kabar bahwa ponsel high-endini akan segera menyambangi pasar pada akhir Oktober ini.
Sebagai piranti yang kemampuannya bisa dikatakan sebagai gabungan antara tablet PC dan smartphone, ponsel ini dibanderol pada kisaran harga 599 Euro atau sekitar Rp 8 juta.
Ponsel canggih ini mengusung prosesor ARM 600 MHz dan memiliki fungsi multi-tasking. Konektivitas yang ditawarkan adalah Wi-Fi, quad-band GSM, UMTS dan HSDPA.
Selain itu ponsel ini juga dibekali layar 3,5 inchi dengan resolusi 480x800 pixel, kamera 5 MP dengan LED flash dan rekaman video. Ponsel dengan memori internal 32 GB ini juga dilengkapi dengan slot MicroSD yang memungkinkan user menambah kapasitas penyimpanan, serta dilengkapi konektivitas Bluetooth, mini USB port, FM radio dengan RDS, MP3 player, email support, HTML browser, dan tentunya berbagai fitur menarik lainnya. (Ketok)
Posted by
Susanto Sio
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment