Tuesday, July 26, 2011

Toyota Fortuner "Facelift" Meluncur di IIMS




Ketat persaingan di segmen SUV membuat PT Toyota Astra Motor (TAM) mengup-grade tampilan produk andalannya Fortuner yang sudah diperkenalkan kepada wartawan awal bulan ini. Nah, hari ini (26/7) Fortuner diluncurkan di booth Toyota di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Toyota menjual Fortuner dengan banderol Rp372,5 juta sampai Rp485,15 juta on the road Jakarta. "Kenaikannya Rp1,8 juta sampai Rp5,3 juta untuk varian teratas," jelas Joko Trisanyoto di IIMS, hari ini.

Perbedaan pada Fortuner baru dari model sbelumnya terdapat pada lampu utama yang kini dilengkapi projector Lamp. Trus, tampilan pada hood moulding, grill dan kap mesin terlihat lebih dinamis. Desain velg juga berubah dengan tampilan mirip jeruji yang tipis.

Masuk pada interior, Fortuner dilengkapi sistem hiburan 2 Din Audio Video plus sistem navigasi. Tak ketinggalan Integrated sistem pendingin ruangan dan kamera belakang untuk membantu saat parkir.

Fortuner facelift juga menghadirkan varian baru G Luxury 2.7 A/T bensin TDR dengan dua warna baru Silky Gold dab Dark Steel. Sampai Juni 2011, Toyota sudah berhasil melego 4.811 unit Fortuner dengan pangsa 23 persen di Indonesia dan mengejar target 1.000 unit per bulan.

"Produksi mulai dilakukan akhir Juli ini dan dua pekan kemudian produk mulai diantar ke konsumen," lanjut Joko. (Kompas)

Honda Perkenalkan All-New Honda CR-V


Kendati baru akan diluncurkan pada akhir tahun ini, American Honda Motor Co (AHM) telah memperkenalkan foto pertama dari All-New CR-V. Bahkan, AHM masih menyebutnya sebagai CR-V Concept. Dijelaskan pula, model terbaru ini merupakan generasi keempat dari CR-V.

"Honda All-New CR-V Concept 2012 tampil dengan desain eksterior untuk penampilan lebih canggih dan dinamis," kata John Mendel, Executive Vice President Sales American Honda. "All-New CR-V tampil dengan dimensi lebih besar, interior lebih lega, dan dengan teknologi Honda terkini untuk memberikan kenyamanan semakin oke lagi."

Di Amerika Serikat, antara 2007 dan 2010, Honda menjadi SUV dengan penjualan terbanyak. Dijelaskan pula, All-New gayanya lebih agresif dibandingkan model sekarang. "Garis-garis bodinya lebih tegas sehingga penampilan makin gagah. Garis bumper depan juga lebih tegas dengan gril tiga baris horizontal dan lampu depan multireflektor," kata Mendel dalam rilis yang dikirimkan Honda.

Bumper depan SUV generasi terbaru Honda ini juga lebih rendah dan disatukan dengan bagian lain dengan tujuan untuk meningkatkan aerodinamika. Penampilan SUV Honda ini makin gagah dengan pelek palang lima. Ditambahkan, konsumsi bahan bakar All-New CR-V makin irit karena bobot bodi lebih ringan dibandingkan generasi sebelumnya. (Kompas)