Thursday, October 4, 2012

Suzuki GSX-R1000 Edisi Satu Juta Unit

detail berita

Suzuki tengah merayakan produksi ke satu juta unit, untuk varian di keluarga GSX-R. Varian ke sejuta ini akan berstatus edisi terbatas.

Adalah Suzuki GSX-R1000 yang resmi diluncurkan di ajang Intermot 2012, Cologne Jerman. Suzuki GSX-R1000 hadir dengan mengusung tema perubahan di skema warna, kaliper rem Brembo lapis hitam, striping pin pada velg, lapisan merah di cover depan dan pipa emas pada suspensi depan.
 
Ciri khas paling kentara adakah angka edisi ke 1000 pada plat. Dan juga kunci dekorasi pada logo Suzuki R yang diberi kelir merah dan menempel di sisi fairing.
 
Suzuki pertama kali memperkenalkan seri GSX-R pada1985, dengan meluncurkan GSX-R750. Sejak itulah Suzuki terus mengembangkan banyak model termasuk GSX-R1000, GSX-R600, dan model yang sudah disetop GSX-R1100.
 
Ada juga beberapa model GSX-R yang memiliki kapasitas mesin kecil, dan hanya dipasarkan di beberapa negara. Modelnya seperti GSX-R250 dan GSX-R400.
Suzuki juga membuka sebuah website, www.gsx-r1million.com, sebagai bagian dari perayaan sejarah panjang motor sport GSX-R. (Okezone)

No comments:

Post a Comment